Hari ini hari pertama try out UASBN di sekolah. Jadwal yang dimajukan cukup membuat murid-muridku kelas 6 gelisah menghadapinya. Akan tetapi sampai dengan kemarin, tidak sedikit dari mereka yang terlihat belum begitu paham arti UASBN sebenarnya. Folder ketinggalan, buku latihan tidak dibawa, ngobrol terus di kelas, catatan tersebar di banyak kertas sobekan, malu bertanya dan banyak kejadian lainnya.
Learning by doing, sometimes, works better. Tidak henti-hentinya guru-guru mengingatkan dan menjelaskan pentingnya satu fase yang harus mereka lewati ini terutama kepada mereka yang masih saja menganggap enteng. Masuk telinga kiri keluar telinga kanan. Mudah-mudahan, setelah try out hari pertama ini, mereka akan lebih memahaminya. Better late than never, guys..
No comments:
Post a Comment